Pakai GoPay PayLater, Tips Jitu Berhemat dan Amankan Keuangan


PayLater kini makin dilirik oleh semua kalangan. Fitur layanan pinjaman yang bisa dibayar nanti-nanti tersebut juga dikeluarkan oleh GoPay. Adalah GoPay PayLater yang memberikan keuntungan besar kepada pengguna setia Gojek. Meski judulnya kredit, Anda bisa berhemat setelah memakai fitur ini, loh! Apalagi cara daftar PayLater dan menggunakannya sangat praktis. 

GoPay PayLater merupakan cara pembayaran terbaru dengan metode pascabayar atau postpaid. Fitur pembayaran berlangganan ini hasil kerjasama Gojek dengan Findaya. Anda bisa menggunakan semua layanan dari Gojek dengan membayar sekali di akhir bulan. Terlihat seperti pemborosan, tapi Anda bisa berhemat karena GoPay PayLater memiliki fitur tersendiri untuk melihat rincian setiap transaksi. 

Aktifkan PayLater Anda Sekarang Juga!

 


Cara daftar PayLater Gojek ini tidaklah sulit, terutama bagi pengguna setia Gojek. Anda hanya perlu melakukan transaksi sebanyak-banyaknya di aplikasi Gojek, kemudian pastikan untuk membayar menggunakan GoPay. 

Sebelumnya, pastikan aplikasi Gojek sudah terinstal di smartphone Anda. Kemudian, upgrade akun ke GoPay Plus dengan mengunggah foto kartu identitas dan foto diri sedang memegang kartu tersebut. Sangat mudah bukan?

Jika undangan tak kunjung datang, bisa jadi Anda tidak masuk dalam kriteria pengguna setia Gojek. Saat ini, GoPay PayLater hanya tersedia untuk pengguna setia Gojek terpilih. Kalaupun Anda belum beruntung, jangan berkecil hati. Cobalah dengan meningkatkan jumlah transaksi memakai Gopay. Semakin tinggi transaksi GoPay Anda, maka semakin besar kesempatan mendapatkan undangan aktivasi PayLater.

Setelah melakukan upgrade akun ke GoPay Plus dan mendapatkan undangan, Anda bisa melihat tulisan PayLater di sudut kiri tampilan GoPay. Cara daftar PayLater berikutnya adalah mengaktivasi dengan menekan tombol ‘Aktifkan’. 

Melakukan Transaksi dengan Metode Pembayaran PayLater



Sudah aktivasi akun Anda? Ini saatnya Anda bebas melakukan transaksi berkali-kali dan membayarnya sekali saat akhir bulan. Tak perlu khawatir, semua layanan Gojek bisa digunakan dengan metode pembayaran PayLater. Mulai dari GoRide, GoCar, GoFood, GoSend, GoBluebird, Gojek Subscription, GoPulsa, GoTagihan, GoTix, dan Rekan Usaha GoPay Online. 

Sebagai contoh, Anda berencana untuk melakukan pemesanan makanan lewat GoFood. Namun, saldo menipis dan belum sempat topup atau ambil uang tunai di ATM. Pemesanan makanan tidak akan dibatalkan dengan adanya PayLater. Anda bisa melakukan transaksi seperti biasa dan mengganti cara bayar dengan PayLater sebelum mengkonfirmasi pesanan.

Berhemat dengan Melihat Riwayat Transaksi 

 


Setelah melakukan transaksi selama sebulan, Anda bisa melihat tagihan di halaman PayLater dengan detail. Di halaman tersebut, Anda bisa melihat total tagihan yang harus dibayar dan berapa saldo limit yang tersisa. Masih di halaman PayLater, Anda juga bisa melihat rincian transaksi PayLater yang sering dilakukan selama satu bulan. Dari rincian tersebut, Anda bisa belajar mengontrol untuk berhemat setiap bulannya. 


Bayar Tagihan Bulanan Anti Ribet



Bukan soal cara daftar PayLater Gojek yang mudah, proses untuk membayar tagihan juga tidak rumit. GoPay PayLater biasanya mengeluarkan total tagihan di akhir bulan, yaitu tanggal 30 atau 31. Setelah tagihan keluar, Anda memiliki waktu 5 hari untuk membayar. Jika tagihan tersebut tidak dibayar akan menjadi tunggakan dan dikenakan denda harian. Denda tersebut akan berlaku di tanggal 6 dengan besar denda Rp2.000 per hari. 

Selain memberikan jangka waktu cukup panjang untuk pembayaran, GoPay Paylater juga menawarkan bunga 0% atau bebas bunga. Namun, setiap pengguna akan dikenakan biaya langganan bulanan sebesar Rp7.500 - Rp49.000, tergantung saldo limit. Semakin tinggi limit saldo, tentu biaya langganan semakin besar. Kabar baiknya, biaya tersebut digratiskan untuk bulan pertama penggunaan PayLater!