Melakukan
perpindahan kantor tentunya harus dipikirkan secara mateng dan tidak
asal-asalan. Selain harus mengepack banyak barang untuk di pindahkan, beberapa
kantor menggunakan jasa pindahan. Salah satunya ialah Jasa pindahan Crown Workspace. Crown Workspace merupakan jasa
yang mengatur perpindahan kantor berpengalaman dalam memindahkan organisasi
publik, swasta, dan juga khusus. Sebelum melakukan pindahan tentu ada beberapa
hal yang harus disiapkan. Kira-kira apa sajakah itu? Simak ulasannya di sini
1. Pilih Lokasi Yang Strategis
Memilih lokasi yang strategis
untuk pindahan kantor baru, merupakan hal yang krusial. Pasalnya kita tidak
boleh asal dan sembarangan dalam menentukan. Percaya atau enggak termyata
lingkungan sekitar kantor juga dapat mempengaruhi kemajuan dan produktivitas
kantor tersebut loh. Memiliki lokasi kantor yang strategis adalah hal pertama
yang perlu diperhatikan demi memudahkan mobilitas karyawan, client, atau
orang-orang yang terlibat untuk perusahaan. Bukan hanya strategis, tetapi juga
lokasi yang luas dan nyaman. Jika perusahaan berniat untuk menyewa gedung,
disarankan untuk memilih waktu sewa yang fleksibel, sehingga tak menyulitkan
jika perusahaan berniat tak memperpanjang.
2. Buat List Packing
Hal selanjutnya dapat
mempersiapkan pindahan kantor baru ialah dengan membuat list packing. List
packing disini membantu kamu agar tidak skip ketinggalan barang penting yang
harus di bawa. Buatlah list packing di spreadsheet agar memudahkan kamu dalam
menchecklist dan organisir barang. Hal ini akan sangat membantu kamu untuk
menghitung dan mengecek kembali semua barang yang dimiliki. Ada baiknya,
pencatatan barang-barang ini dilakukan sebelum packing dimulai dan dicatat
berdasarkan kebutuhan, tempat, atau bahkan fungsinya masing-masing agar lebih
mudah dicek kembali. Mulailah pendataan dari mulai kebutuhan printing, dokumen,
perlengkapan alat tulis kantor sampai dengan meja dan kursi yang dimiliki untuk
bisa mengetahui kesalahan dan kekurangan barang. Jangan lupa catat dengan rapih
dan pastikan seluruh barang-barang sudah masuk ke dalam catatan tersebut.
3. Siapkan Semua Kebutuhan
Packing
Tips pindah kantor yang
selanjutnya adalah mengenai packing barang. Langkah awal sebelum kamu melakukan
packing sebaiknya persiapan barang yang menunjang seperti lakban, lable, stick
note, kardus, box plastik berukuran jumbo, bubble warp, dan spidol. Lalu yang
tak kalah penting lagi yaitu kamu harus mengetahui barang yang bisa disatukan
dalam setiap box. Selain itu, kamu juga perlu membereskan barang yang ingin
di-packing dan susun dalam satu tempat yang sama agar lebih praktis ketika kamu
menyusun barang ke dalam box. Pisahkan juga berbagai macam barang pecah belah
agar kamu dapat aware dan menjaga agar barang tersebut tetap aman dan tidak
pecah sampai tujuan.
4. Menggunakan Jasa Pindahan
Sudah ada banyak jasa pindahan di
pasaran. Hanya saja, kamu harus memilih yang terbaik. Cobalah lakukan survei
sederhana di internet mengenai penyedia jasa pindahan kantor ini. Cek reputasi
pindahannya dari internet. Dengan begitu, kamu akan dapat mengetahui mana
perusahaan jasa pindahan kantor yang baik dan mana yang buruk. Hal ini penting
karena track record mereka akan sangat berpengaruh pada proses pindahan. Kamu
dapat menggunakan Jasa pindahan Corwn Workspace. Jasa pindahan Corwn Workspace
merupakan jasa yang mengatur perpindahan kantor berpengalaman dalam memindahkan
organisasi publik, swasta, dan juga khusus. Selain itu, kamu juga perlu menyewa
jasa yang bisa membantu kamu membersihkan kantor lama setelah kamu melakukan
pindahan.
5. Tentukan Jadwal Pindahan
Hal terakhir yang harus dilakukan
ialah menentukan jadwal pindah. Ada banyak hal yang harus di persiapkan sebelum
pindahan, untuk itu penting bagi perusahaan untuk membuat jadwal pindahan.
Harus pintar membagi waktu kapan untuk mempacking barang, dan kapan
memindahkannya ke tempat yang baru.
Nah itu dia beberapa tips yang
dapat diterapkan sebelum memulai pindahan kantor. Periksa lagi barang bawaan di
kantor lama untuk dibawa ke kantor baru agar semuanya aman tidak ada yang
ketinggalan ya.